Sabtu, 23 Januari 2010

Epilepsi Sembuh Berkat Makanan Tinggi Lemak



Bocah usia 4 tahun mengalami kejang-kejang selama 100 hari karena penyakit epilepsi. Semua obat-obatan yang diberikan tidak mampu meredam kejang-kejangnya. Namun berkat konsumsi makanan tinggi lemak, epilepsi pun sembuh.

Kejadian itu terjadi pada tahun lalu, ketika Max Irvine, bocah asal Minnesota AS terus mengalami kejang-kejang selama 100 hari. Ketika dibawa ke laboratorium epilepsi Mayo Clinic dan dilakukan sejumlah tes, tidak menunjukkan penjelasan medis yang jelas mengenai kejang-kejang non stop tersebut.

Jumat, 22 Januari 2010

Tes Darah Lebih Akurat Mengecek Jenis Kelamin Bayi

Orangtua yang ingin tahu jenis kelamin calon bayinya biasanya akan melakukan pemeriksaan ultrasonografi (USG) saat trimester kedua. Tapi kini cara lebih mudah ditemukan, yaitu dengan melakukan tes darah di awal kehamilan dan hasilnya pun lebih akurat.

Peneliti menungkapkan tes darah ini penting dilakukan dan dalam beberapa kasus ada alasan medis mengapa harus melakukan tes ini. Selain bisa menentukan jenis kelamin bayi, tes darah ini juga bisa mendeteksi kondisi medis dari janin nantinya.

Kamis, 21 Januari 2010

Stroke Bisa Menyerang Anak-anak

Siapa bilang stroke hanya bisa dialami orang dewasa atau lanjut usia saja? Stroke juga bisa dialami oleh anak-anak salah satunya adalah Jared Dienst, bocah laki-laki berumur 7 tahun yang didiagnosis mengalami stroke.

Awalnya Jared terjatuh di sebuah taman bermain St. Catherine’s Park, Manhattan sambil memegang kepalanya pada tanggal 23 Juni 2008. Sebelum terjatuh Jared sempat bilang ke ibunya bahwa kepalanya sakit, setelah sang ibu memberinya air putih Jared langsung kembali bermain dan menolak untuk beristirahat.

Menyusui Cara Efektif Membakar Lemak

Ibu-ibu muda yang baru memiliki anak memilih teknik menyusui untuk menurunkan berat badannya. Peneliti menemukan kegiatan menyusui memang bisa efektif menurunkan berat badan karena bisa membakar lebih dari 500 kalori.

Ibu-ibu yang baru melahirkan dan sedang menyusui mungkin tidak akan mengira bahwa mereka membakar lebih banyak kalori dibanding wanita yang pergi ke tempat fitnes.

Rabu, 20 Januari 2010

5 Fun & Simple Games For Kids


These fun kid’s games will get children up and moving.

Kids LOVE games. Everyone including parents know this. Our children are spending more time online and indoors than we did when we were kids. Listed below are the top 5 games that will get your kids up and out of the house and are great to play in the summertime. These games are a great way to help children socialize, learn to follow rules, and work together as a team.

Punya Anak Bisa Tingkatkan Kesehatan Orangtua

Meskipun mengasuh anak memiliki kerepotan tersendiri dalam kehidupan sehari-hari, tapi hasil penelitian menunjukkan anak dapat membuat kesehatan orangtuanya menjadi lebih baik dan mengurangi risiko terkena penyakit pembuluh darah.

Para peneliti dari Brigham Young University, University of Utah dan Cal State Long Beach, mengukur tekanan darah dari 198 laki-laki dan perempuan yang sudah menikah dengan usia antara 20-68 tahun.

Selasa, 19 Januari 2010

Berbagai Award Dari Sahabat.










Bagi sahabat yang telah mau berbagi saya ucapkan terima kasih banget, dan yang mendapat award di ucapkan selamat dan semoga bisa menambah semangat kita untuk terus ngeblog.... Terima kasih dan Sukses selalu buat Blog Rachmat.

Perkembangan si Kecil Terlambat.......!! Ini Solusinya


Anak-anak memiliki langkah perkembangan yang berbeda-beda, ada yang bisa bicara lebih dulu, bisa berjalan lebih awal atau masih sebatas merangkak. Bagaimana jika si kecil mengalami keterlambatan perkembangan.

Pakar kesehatan anak merekomendasikan perlunya memberikan tes untuk melihat perkembangan si kecil. Evaluasi mengenai perkembangan anak meliputi bahasa, intelektual, sosial dan perkembangan emosional.

Gangguan Kejiwaan Pada Anak Meningkat

Gangguan kejiwaan bisa menimpa siapa saja termasuk saat masih anak-anak. Peneliti mendapatkan jumlah anak berusia 2-5 tahun yang terdiagnosis mengalami gangguan bipolar meningkat dua kali lipat dibanding dekade lalu.

Gangguan bipolar bisa dikarakteristikkan dengan perubahan suasana hati yang parah, biasanya sering muncul saat masa remaja atau setelahnya. Tapi Dr Yusuf Beiderman seorang psikiater anak dari Harvard University mengubah pandangan yang menyatakan anak-anak bisa memiliki kelainan ini sejak usianya masih sangat muda.

Senin, 18 Januari 2010

3 Tahap Kelahiran

Dalam proses melahirkan seorang ibu harus melewati 3 tahapan terlebih dahulu hingga akhirnya sang bayi bisa lahir ke dunia. Setiap kehamilan memiliki pola yang berbeda termasuk waktu yang dibutuhkan untuk melahirkan.

Ada ibu yang membutuhkan waktu 10-20 jam untuk melahirkan, sementara ada ibu yang membutuhkan waktu lebih singkat dari itu.